Dua Kapal Pemburu Ranjau Baru Buatan Jerman Segera Dikirim ke Indonesia

Dua kapal berkemampuan pemburu ranjau untuk memperkuat jajaran TNI AL itu, masing-masing KRI Pulau Fani-731 dan KRI Pulau Fanildo-732, juga memiliki keunggulan sebagai kapal survei alur dan kontur bawah air serta Search and Rescue atau SAR terbatas.

Dua kapal tersebut secara telah diserahkan ke Kementrian Pertahanan Indonesia dan segera berlayar ke Indonesia. Proses serah terima kapal dihadiri oleh Wakil Menteri Pertahanan RI M. Herindra yang mewakili Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, di Galangan Kapal Abeking & Rasmussen, Lemwerder, Jerman, Jumat (26/5).

“Kita sama-sama telah menyaksikan penandatanganan dokumen penyerahan dua unit kapal MCMV dari Abeking & Rasmussen ke Kemhan RI, kemudian dari Kemhan RI ke TNI AL. Saya yakin dua unit MCMV ini dapat menjawab segala tantangan pertahanan dan keamanan saat ini dan masa depan,” kata Menhan Prabowo dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Wamenhan M. Herindra.

Proyek pengadaan dan penyelesaian MCMV merupakan bentuk sinergi dari instansi terkait, termasuk Kementerian Luar Negeri, Satgas MCMV, dan Kedubes RI untuk Republik Federal Jerman.

Sumber: Kemhan

Posting Komentar untuk "Dua Kapal Pemburu Ranjau Baru Buatan Jerman Segera Dikirim ke Indonesia"