Mengapa tenggelamnya flagship kelas atas milik Armada Laut Hitam Rusia, cruiser Slava-class Moskva (121) bisa dianggap sangat memalukan dan kekalahan sangat signifikan bagi militer Rusia.
Kapal kelas Slava di jajaran AL Rusia adalah kapal Flagship yang digunakan sebagai kapal laksamana yang memimpin armada misi perang tersebut. Kelas Slava adalah pemimpin bagi kapal perang lainya.
Tertembaknya si Moskva ini menimbulkan tanda tanya terhadap kemampuan radar dan sistem pertahanan diri terutama dari serangan udara. Secara spek teknis Moskva memiliki kapabilitas pertahanan udara yang signifikan karena dilengkapi dengan sistem S300F yang mampu mendeteksi rudal musuh pada jarak 75KM.
Karamnya Moskva bikin komando AL Rusia akan terganggu, karena kapal sekelas tersebut cuma tersisa ada dua.
Satu menjadi komandan di Armada Pasifik dan satu lagi ditempatkan di Armada Utara. Jika harus berlayar ke Laut Hitam via Selat Bosphorus sudah tidak memungkinkan karena Turki telah melarang Kapal Perang Rusia melintas.
Jika benar bahwa Moskva sebelumnya dihantam misil anti-kapal Neptune Ukriana, Moskva akan menjadi flagship armada angkatan laut Rusia pertama yang ditenggelamkan akibat aksi musuh sejak Perang Rusia Jepang di awal abad ke -20 (Oslyabya, Petropavlovsk)
Tidak hanya itu, Moskva akan menjadi kapal perang tipe cruiser pertama yang ditenggelamkan akibat aksi musuh sejak HMS Conqueror Inggris menembak ARA General Belgrano milik Argentkna tahun 1982. Terlebih lagi, Moskva akan menggeser posisi General Belgrano sebagai kapal perang terberat yang dihancurkan dalam perang sejak Perang Dunia II.
Posting Komentar untuk "Tenggelamnya Kapal Perang Kelas Slava Rusia Sangat Memalukan"